Dalam berkegiatan sehari-hari, kita sering mengalami keram kaki atau tangan. hal tersebut seperti sudah menjadi kebiasaan semua orang. Jangan sampai keram menjadi penghambat kamu untuk beraktifitas. Nah, Tahukah kamu begaimana cara mengatasi keram yang terkadang datang secara tiba-tiba pada tubuhmu?.
Dikutip dari ALODOKTER, inilah beberapa cara untuk mengatasi keram,
1. Hentikan aktivitas dan lakukan peregangan otot
Saat mengalami kram kaki, berhenti sejenak dari aktivitas yang sedang dilakukan. Selanjutnya, lakukanlah peregangan ringan, misalnya dengan menggerakkan kaki atau berjalan perlahan-lahan, setelah melakukan aktivitas secara intens.
2. Berikan pijatan
Memijat otot kaki yang sedang tegang bisa membantu meredakan kram. Namun, jangan memijat kaki kram terlalu kencang ya, karena bisa membuat kaki makin nyeri.
3. Gunakan kompres
Kompres atau mandi air panas bisa mengatasi kram. Namun, cara ini tidak dianjurkan bagi penderita diabetes atau cedera saraf tulang belakang. Selain itu, mengombinasikan kompres hangat dengan kompres dingin juga bisa meredakan kaki kram.
4. Minum air putih
Saat kaki kram melanda, minum air putih atau minuman elektrolit juga bisa Anda lakukan untuk meredakannya. Hal ini bertujuan untuk mengisi kembali cairan dan elektrolit tubuh. Walau efeknya tidak secepat cara sebelumnya, minum air putih bisa mencegah kambuhnya kram kaki.
6. Konsumsi makanan kaya magnesium
Kekurangan nutrisi mikro, seperti magnesium, bisa meningkatkan risiko munculnya kaki kram. Makanya, penting untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, termasuk dengan konsumsi makanan seperti kacang-kacangan dan biji-bijian yang kaya akan magnesium.
7. Gunakan obat pereda sakit
Jika kaki kram terasa sangat mengganggu dan tidak kunjung mereda, konsumsi obat pereda nyeri atau pelemas otot bisa menjadi pilihan. Namun, penggunaannya sebaiknya sesuai dengan resep dan anjuran dokter.
Untuk mencegah kram datang lagi, lakukanlah pemanasan sebelum berolahraga, minum air putih dalam jumlah yang cukup, konsumsi makanan bernutrisi, serta gunakan alas kaki yang layak dan nyaman untuk bergerak.
Jika keluhan kaki kram sering muncul tanpa diketahui pasti penyebabnya, sebaiknya Anda berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan penanganan yang sesuai. Semoga bermanfaat!.
(FH)