Sebanyak 26.755 pekerja rentan desa se-Kabupaten Muara Enim mendapatkan perlindungan Jaminan Sosial oleh Pemkab. Muara Enim. Hal tersebut terwujud usai Bupati Muara Enim, H. Edison, S.H., M.Hum., bersama Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Sumbagsel, Muhyidin, meluncurkan program Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, pada Selasa (23/12) di Balai Agung Serasan Sekundang Muara Enim. Dalam kesempatan ini, Bupati juga turut menyerahkan penghargaan berupa bonus bagi para atlet yang beprestasi dan berjasa dalam memajukan olahraga dan mengharumkan nama baik Bumi Serasan Sekundang.
Hadir didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Firmansyah Hamid, dan Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, H. Eddy Irson, S.T., M.Si., serta Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Muara Enim, Sonny Alonsye, S.H., M.H., Bupati mengatakan bahwa jumlah tersebut terdiri dari 24.651 pekerja rentan desa dan 2.124 petani sawit. Dirinya menjelaskan bahwa pekerja rentan adalah para pekerja yang mayoritas berada di sektor informal tanpa pendapatan pasti dan sangat membutuhkan perlindungan apabila terjadi risiko sosial. Dirinya menegaskan program ini merupakan bagian dari upaya pembangunan yang bertujuan untuk mewujudkan masyarakat yang tangguh dan sejahtera. Kehadirian program ini juga diharapkan menjadi semangat bagi para pekerja rentan untuk terus berkarya menopang perekonomian keluarga sekaligus mendukung pembangunan di Kabupaten Muara Enim.
Kemudian atas nama pribadi dan seluruh masyarakat, Bupati menyampaikan apresiasi kepada kontingen yang telah mengharumkan nama Bumi Serasan Sekundang dalam Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) Sumsel V Tahun 2025 di Sekayu, Kab. Musi Banyuasin. Dirinya menyakini prestasi ini, tak lekang dari dukungan seluruh pihak utamanya, pelatih ofisial serta jajaran KONI Kab. Muara Enim. Sebagai wujud apresiasi Bupati bersama Ketua KONI Kab. Muara Enim, M. Zen Syukri, S.H., menyerahkan bonus kepada para atlet dan pelatih yang telah beprestasi. Dirinya berharap bonus tersebut dapat menjadi motivasi dan semangat juang bagi para atlet untuk terus beprestasi.

